You are currently viewing Prodi Sosiologi FISIP UNAS Menyelenggarakan Virtual Exhibition “Urban Life Photography”

Prodi Sosiologi FISIP UNAS Menyelenggarakan Virtual Exhibition “Urban Life Photography”

Program Studi Sosiologi FISIP UNAS telah melaksanakan kegiatan Virtual Exhibition dengan tema “Urban Life Photography”. Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda perkuliahan di mata kuliah sosiologi visual dengan dosen pengampu yaitu Bapak Dr. Andi Achdian, M.Si dan praktisi atas nama Ibu SwanTi yang merupakan Direktur Pelaksana PannaFoto Institute. Virtual exhibition ini menampilkan karya-karya photography terbaik dari para mahasiswa yang sedang menempuh mata kuliah sosiologi visual selama satu semester.

Virtual Exhibition dengan tema “Urban Life Photography” ini terbuka untuk umum dan dapat diakses sejak Tanggal 3 Maret 2025 melalui link berikut https://sosiologi.fisip.unas.ac.id/photography/ . Karya-karya fotografi yang dipamerkan menceritakan tentang kehidupan masyarakat perkotaan, khususnya di Kota Jakarta dan sekitarnya. Seperti yang kita tahu bahwa kehidupan masyarakat di perkotaan sangatlah dinamis dan kompleks. Kehidupan masyarakat perkotaan dengan berbagai permasalahan sosialnya dapat diprotet melalui lensa karya fotografi.

Selamat menikmati karya-karya fotografi mahasiswa Prodi Sosiologi FISIP UNAS yaa…!

Nb:
Tampilan fotografi akan lebih nyata jika dinikmati dengan laptop atau layar monitor lebar, tapi juga bisa dinikmati dengan smartphone sobat semua 🙂

Leave a Reply